Bila kalian pernah, baik di sengaja maupun tidak. Kalian menginputkan gmail ke sebuah situs sebagai email langganan. Maka biasanya, kalian akan terus mendapatkan pemberitahuan atau notifikasi ke gmail anda setiap ada pemberitahuan atau update terbaru dari situs yang bersangkutan. Nah, apabila kalian sudah tidak mau mendapatkan pemberitahuan dari situs tersebut. Maka kalian harus menghapus hubungan situs dan gmail itu. Bila kalian mau tahu, berikut cara menghapus situs yang terhubung ke Gmail.
Menghapus situs yang terhubung ke gmail berbeda dengan menghapus situs yang terhubung ke akun Google. Kalian perlu bedakan ini terlebih dahulu, kalau terhubung dengan akun Google. Maka itu berarti akun Google anda pernah di gunakan untuk login pada sebuah situs.
Bila itu yang anda di maksudkan. Maka yang perlu kalian lihat adalah menghapus situs / game yang terhubung dengan akun Google.
Sedangkan pada artikel cara menghapus situs yang terhubung dengan gmail, adalah gmail yang pernah kita inputkan pada sebuah situs berlangganan.
Menghapus Situs Yang Terhubung Ke Gmail
Untuk menghapus langganan sebuah situs agar tidak mengirimkan postingan, email ke gmail kita. Maka untuk menghapusnya setidaknya ada 2 cara :
1. Melalui tombol unsubscribe di bawah email
Untuk melakukan cara ini, cukup mudah. Kalian hanya perlu membuka salah satu email dari situs yang mengirim email ke gmail.
Ketika email yang di maksukan di buka, perhatikan pada bagian bawah email, ada tulisan kecil atau abu-abu. Perhatikan tombol Unsubscribe atau Berhenti berlangganan.

Klik tombol tersebut, untuk berhenti menerima langganan gmail dari situs itu.
Jangan lupa klik konfirmasi untuk menyetujui terima email.
2. Menggunakan Pengaturan Gmail
Yang kedua bila kita sudah tidak ingin menerima emai dari sebuah situs ke gmail kita. Kita bisa blokir situs yang bersangkutan. Nantinya, ia tidak akan menerima email ke kotak masuk Gmail. Tetapi email dari situs tersebut akan masuk ke folder spam.
Jadi ini akan menyusun dan memperbaiki email yang masuk ke Gmail kita. Artinya email yang masuk adalah email yang memang kita inginkan. Bukan email spam atau lainnya.
- Cara melakukannya, silahkan buka Gmail atau melalui link https://mail.google.com/
- Login pakai akun Google / Gmail
- Setelah berhasil, pilih menu Setelan lalu pilih tab Filter dan Alamat yang di blokir Lalu klik link Buat Filter Baru,

- Selanjutnya tinggal inputkan situs yang ingin di hentikan mengirim ke gmail kita. Misalnya, kita mau menghapus email dari situs Facebook. Tinggal masukkan kata Facebook pada kolom pertama,
- Lalu klik Buat Filter Baru,

- Pada langkah selanjutnya, klik tombol Hapus.

Dengan begitu semua email dari situs Facebook akan terhapus di gmail kita.
Seperti itu yang bisa kami bagikan mengenai cara menghapus situs yang terhubung ke gmail. Semoga apa yang anda maksudkan sesuai dengan apa yang ada pada artikel ini. Terima kasih !!!